Tips Memilih Sport Bra yang Tepat untuk Mendukung Aktivitas Olahragamu

Saat berolahraga, menggunakan pakaian yang tepat dapat mendukung aktivitas olahraga yang kamu lakukan, termasuk juga sport bra. Sport bra ialah bra yang dirancang khusus untuk aktivitas fisik olahraga, karena mendukung jaringan payudara dan membantu mencegah ketidaknyamanan serta risiko iritasi.

Pentingnya Menggunakan Sport Bra saat Berolahraga

Ketika berolahraga, gerakan berulang atau gerakan dengan kecepatan tinggi yang kamu lakukan membuat payudara banyak bergerak. Hal ini bisa membuatmu tidak nyaman dan mungkin menyebabkan payudara mengalami iritasi akibat gesekan yang terjadi saat bergerak. Nah, penggunaan sport bra dapat membantu mengurangi gerakan ini, sehingga mengurangi gesekan dan iritasi, serta mendukung payudara melawan gravitasi.

Berbeda dengan bra biasa, sport bra memiliki desain khusus yang memberikan dukungan, dan menjaga stabilitas serta mengurangi pergerakan payudara selama berolahraga. Beberapa sport bra juga memiliki cup dengan struktur khusus untuk meminimalkan gerakan dan memastikan jaringan payudara tetap berada di dalam bra setiap saat.

Di samping itu, sport bra bukan hanya untuk mendukung kenyamanan saat berolahraga, tapi juga untuk melindungi keamanan dan integritas jaringan payudara selama berolahraga. Jika kamu membiarkan payudara tidak ditopang selama melakukan aktivitas fisik, hal itu dapat menyebabkan payudara menjadi kendur. Selain itu, penggunaan bra yang salah saat berolahraga dapat mengganggu fokus kamu, sehingga latihan menjadi kurang nyaman dan berpotensi menurunkan kualitas latihan, bahkan meningkatkan kemungkinan cedera saat kehilangan fokus.

Tipe Sport Bra

Sport bra memiliki beberapa variasi, ada low, medium, dan high impact. Penggunaan sport bra ini dapat disesuaikan dengan jenis olahraga yang dilakukan.

  • Low impact sport bra: untuk olahraga intensitas rendah dan berdampak rendah, seperti yoga, pilates, jalan kaki, atau peregangan.
  • Medium impact sport bra: untuk olahraga intensitas sedang dan berdampak sedang, seperti latihan beban atau hiking.
  • High impact sport bra: untuk olahraga berat dan berdampak tinggi, seperti lari, kickboxing, dance, atau HIIT.

Penggunaan jenis sport bra yang disesuaikan dengan jenis olahraga yang dilakukan dapat membantu memastikan dukungan yang tepat, mengurangi ketidaknyamanan dan meminimalkan risiko jangka panjang.

Bagaimana Cara Memilih Sport Bra yang Tepat?

Selain memastikan ukuran bra pas, tidak terlalu ketat dan tidak membatasi pernapasanmu, ada beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan dalam memilih sport bra:

  • Kemampuan bra untuk menopang payudara: Pilih sport bra yang dapat menopang payudara dengan baik, yang dapat mengompresi payudara dengan menjaganya pada posisi dekat dengan dada. Bra tidak boleh longgar atau terlalu ketat. Bra yang longgar membuat payudara berayun, sementara bra yang ketat membuatmu sulit bernapas. Ada 3 jenis gaya sport bra, yakni kompresi, enkapsulasi, dan kombinasi keduanya. Bra kompresi menyatukan kedua payudara dengan kuat ke tubuh kamu, cocok untuk payudara tipe cup A, B, C. Bra enkapsulasi memiliki cup untuk setiap payudara dan dilengkapi kawat bawah, cocok untuk kamu yang memiliki ukuran payudara lebih besar atau kamu yang melakukan latihan high impact, karena bra ini lebih baik dalam mengurangi pantulan dan ketegangan. Sementara, bra kombinasi menyediakan manfaat keduanya dan dapat bekerja dengan baik untuk semua ukuran payudara.
  • Jenis tali bra yang tepat: pastikan tali bra kuat, nyaman, dan tidak menyakitimu. Tali bra harus membuat payudara terangkat. Kamu bisa memilih bra dengan tali yang dapat disesuaikan untuk kenyamananmu.
  • Kawat bawah: meskipun tidak semua sport bra memiliki kawat di bagian bawah, fitur ini bisa membantu menopang setiap payudara secara terpisah, sehingga mengurangi gerakan yang tidak perlu. Pastikan sport bra berkawat yang kamu pilih nyaman dikenakan.
  • Bantalan: bantalan menjadi fitur tambahan untuk kenyamanan dan sering kali demi alasan estetika untuk mengurangi tampilan tonjolan puting dan membuat payudara lebih berisi. Jika kamu mencari manfaat tersebut, kamu bisa mempertimbangkan sport bra yang memiliki bantalan.
  • Bahan bra: idealnya spport bra dibuat dari bahan yang lembut, menyerap keringat, dan menyerap kelebapan, sehingga membantu mencegah lecet dan bahan lebih tebal yang memberikan penyangga tanpa terlalu besar.

Tips di atas dapat membantumu dalam memilih sport bra yang tepat untukmu.  Memilih sport bra juga perlu disesuaikan dengan jenis olahraga yang akan dilakukan. Penggunaan sport bra yang tepat dapat memberikan dukungan, kenyamanan, dan perlindungan yang optimal untuk payudaramu.

 

Sumber:

Iswandiari, Y.  (2020). Panduan Memilih Bra Olahraga yang Tepat dan Nyaman. [online] Tersedia di: https://hellosehat.com/kebugaran/olahraga-lainnya/panduan-memilih-bra-olahraga/

Sinrich, J. (2023).  How to Choose the Right Sports Bra, According to Experts. [online] Tersedia di: https://www.verywellfit.com/how-to-choose-the-right-sports-bra-7550319

Thompson, R., and Cronkleton, E. (2022). 12 of the Best High Impact Sports Bras. [online] Tersedia di: https://www.healthline.com/health/fitness-exercise/best-high-impact-sports-bra