Ladies, pastinya sering dong mendapatkan undangan untuk menghadiri acara pesta atau kondangan? Nah, bagi kamu yang sedang diet suka worry nggak sih saat ingin makan di acara tersebut? Apalagi ada banyak hidangan yang disuguhkan, mulai dari hidangan pembuka, menu utama prasmanan, menu gubukan, hingga dessert. Hasrat ingin mencicipi semua makanan pastinya ada. Tapi, kekhawatiran berat badan bertambah juga ada.
Buat kamu yang sedang menjalani diet tapi harus menghadiri acara kondangan atau pesta, nggak perlu lagi worry ya. Kamu bisa terapkan beberapa tips berikut supaya tetap bisa menikmati hidangan di acara kondangan. Yuk simak apa saja tipsnya!
Tips Makan di Acara Kondangan Saat Sedang Diet
1. Jangan datang dengan perut kosong
Beberapa orang mungkin dengan sengaja datang ke acara kondangan dengan keadaan perut kosong, supaya bisa makan banyak makanan. Hal ini sebaiknya tidak kamu lakukan apabila kamu sedang menjalani diet ya ladies. Membiarkan perut kosong akan memicu kamu makan secara berlebihan, yang mana akan berdampak pada kenaikan berat badan. Kamu bisa mengisi perutmu dengan sebuah apel atau pisang sebelum pergi ke kondangan.
2. Makan buah terlebih dahulu
Sebelum menyantap hidangan utama, ada baiknya kamu mengonsumsi buah-buahan terlebih dahulu. Buah memiliki densitas energi yang rendah dan juga kaya serat. Ini akan membantu mengisi lambung dan membuat kamu lebih kenyang, sehingga terhindar dari makan berlebihan. Jika biasanya buah disajikan dengan celupan cokelat, maka kamu bisa skip cokelatnya, karena umumnya cokelat yang digunakan cenderung tinggi gula atau ambil cokelat secukupnya saja.
3. Isi piring dengan menu yang bergizi seimbang
Hidangan utama yang disajikan biasanya ada beragam dan tersedia dalam bentuk prasmanan, sehingga kamu bebas memilih jenis makanan yang ingin dimakan. Namun, perlu diingat ya ladies, pilihlah menu yang sesuai dengan gizi seimbang. Kombinasikan sumber karbohidrat, protein, sayur, dan buah. Jika biasanya sumber karbohidrat yang tersedia berupa nasi putih, nasi merah, pasta, lontong, atau mie, maka kamu bisa pilih salah satunya. Isi seperempat bagian piring dengan sumber karbohidrat. Kemudian selanjutnya isi seperempat bagian piring dengan sumber protein, seperti daging, ikan, ayam, telur, udang, tempe, tahu, dll. Kamu bisa memilih salah satu atau mengkombinasikannya ya. Terakhir setengah piring diisi dengan sayur dan buah ya.
4. Perhatikan pemilihan jenis makanan dan minuman
Selain memerhatikan komposisi menu, penting juga memerhatikan pemilihan jenis makanan yang dikonsumsi. Jika kamu disuguhkan dengan dua pilihan makanan, misalnya nasi putih dan nasi goreng, maka ada baiknya kamu memilih nasi putih ketimbang nasi goreng yang cenderung berminyak. Demikian pula untuk lauk dan sayur, pilih makanan yang pengolahannya sedikit menggunakan minyak, santan, atau tepung. Kalaupun ingin menyantap makanan berkuah santan, kamu bisa mengambil isinya saja tanpa kuahnya, atau ambil sedikit saja kuahnya. Begitu juga dengan minuman ya ladies. Biasanya ada berbagai minuman yang disajikan, mulai dari air putih, soda, sirup, hingga jus. Lebih disarankan bagi kamu untuk mengonsumsi air putih atau infused water ketimbang minuman lain yang cenderung tinggi gula.
5. Ambil porsi secukupnya
Ingat ladies, di acara kondangan ada berbagai menu yang disajikan. Dan pastinya kamu tidak ingin melewatkan untuk mencicipi menu-menu tersebut bukan? Maka ambilah porsi makan secukupnya saja ya. Kamu bisa gunakan piring berukuran kecil atau sedang untuk membantumu mengontrol porsi makanan yang diambil.
6. Sharing menu gubukan
Salah satu menu yang tidak ketinggalan untuk dicicipi di acara kondangan yaitu menu gubukan, mulai dari sate, bakso, kebab, ice cream, hingga yang selalu menjadi incaran orang-orang setiap datang ke acara kondangan yaitu zuppa soup. Salah satu tips untuk kamu bisa menikmati menu-menu tersebut ialah dengan cara sharing. Kamu bisa menikmati 1 porsi makanan tersebut bersama-sama dengan orang lain, misalnya pasangan atau teman yang datang bersamamu ke pesta. Selain kamu bisa menikmati menu gubukan yang ingin kamu makan, cara ini juga bisa membantu kamu dalam mengontrol asupan kalori yang masuk.
7. Minum air putih sebelum makan
Salah satu cara untuk menekan nafsu makan dan mencegahmu dari makan berlebihan ialah dengan minum air putih terlebih dahulu sebelum makan. Ini akan membantu kamu dalam mengontrol asupan makanmu. Minum segelas air putih akan membantumu merasa lebih kenyang sehingga terhindar dari makan berlebihan.
8. Makan perlahan dan berhentilah sebelum kenyang
Cobalah untuk makan secara perlahan, nikmati setiap gigitan yang kamu makan. Dengarkan sinyal kenyang yang diberikan oleh tubuhmu supaya kamu terhindar dari perilaku makan berlebihan. Berhentilah makan ketika kamu sudah merasa puas, meski masih bisa makan sedikit lagi. Karena jika diteruskan akan membuat perut kamu penuh dan terasa tidak nyaman.
9. Gunakan waktu untuk mengobrol
Isi waktu kamu bukan hanya untuk berburu hidangan yang lezat, tapi juga untuk mengobrol dan bersosialisasi dengan tuan rumah atau teman. Ya, acara kondangan seringkali juga menjadi sarana reuni bagi teman-teman lama yang juga menghadiri acara tersebut. Kamu bisa memanfaatkan waktu tersebut untuk bertukar kabar dengan teman lama kamu, alih-alih berkeliling menyantap makanan.
Ladies, itu dia beberapa tips yang bisa kamu terapkan agar bisa tetap menikmati hidangan di acara kondangan meski sedang menjalani diet.
Menikmati berbagai hidangan di acara kondangan memang tidak masalah, toh tidak setiap hari kamu ke acara kondangan kan. Tapi, tetap perlu diingat ya ladies, bahwa kita perlu bijak dalam mengonsumsi makanan ataupun minuman, termasuk porsi dan jenisnya. Jadi, tetap bijak saat makan ya ladies!
Sumber:
Andiaratna. (2018). Diet Sehat Saat ke Pesta. [online] Tersedia di: https://www.orami.co.id/magazine/diet-sehat-saat-ke-pesta
APKI. (2022). The Complete Guide to Sports Nutrition for Strength Training – Edisi Ketiga v2
CDC. (n.d). Low-Energy-Dense Foods and Weight Management: Cutting Calories While Controlling Hunger. [online] Tersedia di: https://www.cdc.gov/nccdphp/dnpa/nutrition/pdf/r2p_energy_density.pdf
Huizen, J. (2023). Can water help you lose weight?. [online] Tersedia di: https://www.medicalnewstoday.com/articles/322296
Mayo Clinic. (2022). Weight loss: Feel full on fewer calories. [online] Tersedia di: https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/weight-loss/in-depth/weight-loss/art-20044318
Uhs.barkeley.edu. (n.d). The Hunger-Satiety Scale. [online] Tersedia di: https://uhs.berkeley.edu/sites/default/files/wellness-hungersatietyscale.pdf